Tampilkan postingan dengan label Antologi Inspiratif. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Antologi Inspiratif. Tampilkan semua postingan

Minggu, 14 Maret 2021

Kisah Inspiratif, Storycake for Your Life - Berpikir Positif : Allah Maha Kaya

Menjalani hidup merupakan perjuangan tiada henti. Kita akan senantiasa berhadapan dengan gelombang dan badai masalah yang datang silih berganti. Ada kalanya kita bisa begitu tangguh, namun seringkali kita pun runtuh.

Hanya dengan menggenggam keyakinan, senantiasa berpikir positif, kita akan melewati rintangan demi rintangan. Kemustahilan demi kemustahilan. Tersebab, Allah Maha Kaya....








BUKANKAH ALLAH MAHA KAYA?
Oleh : Liza P Arjanto


            Siang itu begitu terik. Mamaku mengupaskan buah-buahan untuk cucunya. Seperti biasa, dalam setiap kunjungannya, kami kerap berbincang ringan. Membahas berbagai persoalan yang tak ada habisnya untuk diperbincangkan. Ada saja yang bisa kami bahas. Dari hal-hal penting sampai persoalan yang sama sekali tidak penting, namun tentu saja itu cukup menarik untuk dibicarakan. Aku selalu menyukai kegiatan itu, sepertinya, mamaku pun demikian.  
Tiba-tiba saja mama mengalihkan topik pembicaraan.
            “ Mama mau naik haji.” Ujarnya mengagetkanku. Aku tertegun. Kutatap wajah sederhana itu dengan perasaan campur aduk. Sebenarnya, ini kali kesekian mama mengutarakan keinginannya. Tapi tak pernah seserius ini. 

Museum Geologi Bandung, Wisata Edukasi Murah Meriah

Museum Geologi Bandung, wisata edukasi murah meriah (dok.pri) Liburan  paling asyik jika diisi dengan acara jalan-jalan bareng keluarga. Ngg...